Hati-hati, Ini Dampaknya Kalau Tubuh Kekurangan Vitamin D
Tuesday, 31 August 2021Saat ini semakin banyak orang yang sadar betapa mahal dan pentingnya kesehatan. Jika sebelumnya kebanyakan orang hanya rutin memeriksa kadar kolesterol atau gula darah, kini pemeriksaan yang dilakukan menjadi lebih lengkap, salah satunya pengecekan kadar Vitamin D dalam tubuh melalui tes darah. Ternyata defisiensi Vitamin D dalam tubuh bisa memengaruhi tubuh dan aktivitas kita sehari-hari. Hati-hati, ini dampaknya kalau tubuhmu kekurangan Vitamin D!
Akibat Kekurangan Vitamin D
1. Daya tahan tubuh lemah
Vitamin D berperan penting dalam menjaga daya tahan tubuh dengan cara menunjang kerja sel darah putih. Inilah mengapa orang yang kekurangan vitamin D cenderung lebih mudah sakit. Beberapa studi menunjukkan bahwa orang yang kekurangan vitamin D lebih sering terserang infeksi, misalnya ISPA, flu, bronkitis, pneumonia, dan diare.
2. Risiko penyakit jantung meningkat
Studi yang diterbitkan di Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism menunjukkan, orang yang kekurangan vitamin D lebih berisiko meninggal karena gagal jantung dan serangan jantung.
3. PMS yang parah
Menurut penelitian pada 2010, wanita muda yang kekurangan vitamin D lebih berisiko mengalami gejala pre-menstrual sindrom yang lebih parah. Mencukupi kebutuhan vitamin D-nya setiap hari bisa jadi cara yang efektif untuk mencegah terjadinya gejala PMS yang parah.
4. Penyakit radang usus
Kekurangan vitamin D juga bisa menyebabkan gangguan sistem pencernaan dan menghambat penyerapan nutrisi. Orang yang kekurangan vitamin D rentan terkena penyakit radang usus, atau meningkatkan tingkat keparahan penyakit tersebut.
Baca Juga: Vitamin D, Suplemen Daya Tahan Tubuh Paling Dicari Selama Pandemi!
5. Rambut rontok
Bukan hanya vitamin E, vitamin D ternyata juga penting untuk menunjang kesehatan dan pertumbuhan rambut. Jika kerontokan rambut yang kamu alami semakin parah, tidak ada salahnya mengonsumsi vitamin D tambahan secara teratur.
6. Alergi jadi lebih parah
Kekurangan vitamin D ternyata berpengaruh terhadap penderita alergi. Misalnya saja eksim dan asma. Penderita eksim dan asma kerap mengalami kekurangan Vitamin D dan penderita alergi yang kekurangan Vitamin D akan mengalami gejala lebih parah. Dilansir dari Kompas.com, ada penelitian yang mencoba membawa penderita eksim dari ke pulau subtropis yang berlimpah sinar matahari selama empat minggu, gejala penyakitnya terbukti berkurang.
7. Gigi mudah rusak
Orang yang kekurangan vitamin D cenderung mengidap masalah gigi dan gusi. Misalnya memiliki gigi yang keropos.
8. Infeksi saluran kencing
Kekurangan vitamin D membuat wanita rentan menderita infeksi saluran kencing berulang. Fungsi vitamin D yang cukup penting adalah mencegah infeksi dengan cara menciptakan antibiotik alami bagi tubuh.
9. Memperparah Depresi
Kekurangan vitamin D juga dapat memengaruhi kesehatan mental yaitu memperparah gejala depresi. Menurut studi, penderita depresi yang kekurangan vitamin D-nya sudah diatasi, gejala penyakitnya bisa membaik.
Baca Juga: Tetap Positif Yuk, Coba Cara Ini untuk Mengalihkan Stres Selama di Rumah Saja!
10. Osteoporisis
Tubuh membutuhkan vitamin D agar dapat menyerap kalsium secara optimal. Tanpa peran kalsium, tulang jadi rapuh, kepadatan tulang berkurang, dan rentan terkena osteoporosis.
Untungnya, kamu bisa memenuhi kebutuhan Vitamin D dengan mengonsumsi hemaviton Action TOTAL CARE IMUNUP dengan Formula Baru TOTAL CARE IMUNUP. Formula barunya dilengkapi dengan Buffered Vitamin C 500mg, Vitamin D3 dan Zinc, untuk menjaga daya tahan tubuh, serta Ginseng Extract, Vitamin B Complex, dan Guaranine untuk menjaga stamina dan kesegaran. Kamu cukup mengonsumsi hemaviton Action TOTAL CARE IMUNUP 1x sehari setiap hari untuk memenuhi kebutuhan vitamin D3 harian dan kandungan penting lainnya yang dibutuhkan tubuh!
Sumber: Kompas.com, alodokter
Related Article
Tampil Menarik Setiap Saat, Ini Cara Hidup Sehat dan Awet Muda yang Wajib Kamu Coba!
Setiap orang pasti ingin tampil menarik dan awet muda, bukan? Kabar baiknya, menjaga penampilan dan kesehatan...
SELENGKAPNYA