Dari Mana Saja Kita Bisa Mendapatkan Manfaat Vitamin C 1000 mg untuk Tubuh?

Friday, 29 July 2022

Bagi tubuh manusia, vitamin C memiliki peranan yang cukup penting dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari meningkatkan imunitas dan daya tahan tubuh, membantu penyerapan zat besi, menjaga kesehatan kulit, serta berperan dalam menjaga kesehatan tulang dan gigi kita. Sebagai rekomendasinya, berikut ini berbagai asupan dengan kandungan vitamin C yang cukup tinggi dan bisa kita konsumsi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.

1. Semangka

Buah semangka mengandung vitamin C dengan kadar yang cukup tinggi, yakni mencapai 20 persen dari kebutuhan harian. Selain itu, buah semangka juga mengandung air hingga 92 persen. Itu sebabnya buah yang satu ini merupakan asupan vitamin C yang tepat untuk dikonsumsi, terutama saat cuaca panas maupun setelah berolahraga.

2. Jeruk

Dilansir dari Hellosehat.com, satu buah jeruk berukuran sedang mengandung vitamin C sebanyak 82,7 miligram. Jumlah kandungan inilah yang bisa mencukupi 91% kebutuhan vitamin C pada orang dewasa dalam sehari. Selain vitamin C, jeruk juga mengandung vitamin dan mineral lain, seperti vitamin B1, B9 (asam folat), dan kalium.

3. Air kelapa muda

Dilansir dari Klikdokter.com, segelas air kelapa muda mengandung tiga gram serat, 46 kalori, serta kandungan elektrolit tinggi, utamanya kalium. Tak hanya itu, air kelapa muda juga mengandung zat besi dan vitamin C.

4. Jambu biji

Dilansir dari Hellosehat.com, satu buah jambu biji ukuran sedang mengandung lebih dari 200 mg asam askorbat. Kandungan ini jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan kadar vitamin C yang terdapat pada buah jeruk.

Baca Juga: Buah-buahan Tropis Penambah Semangat

5. Lemon

Menurut Kompas.com, satu buah lemon mentah termasuk kulitnya mampu menyediakan 83 mg vitamin C dan mampu memenuhi kebutuhan vitamin C harian sebanyak 92 persen.

6. Stroberi

Stroberi juga merupakan salah satu buah yang tak hanya menjadi favorit banyak orang, tetapi juga bisa menyediakan 89 mg vitamin C di dalamnya. Bahkan, stroberi juga mengandung zat gizi lain yang bermanfaat untuk kesehatan, seperti mangan, flavonoid, folat, dan antioksidan.

7. hemaviton C 1000

Selain dengan mengonsumsi beberapa asupan di atas, kamu juga bisa menikmati manfaat vitamin C 1000 mg dengan cara mengonsumsi suplemen tambahan seperti hemaviton C1000 TOTAL CARE. Kandungan Formula TOTAL CARE dari Buffered Vitamin C 1000 mg, D3 dan Zinc di dalamnya bekerja secara sinergis meningkatkan daya tahan di seluruh lini pertahanan tubuh, mulai dari lapisan terluar (pertahanan lapis pertama), hingga ke tingkat seluler (pertahanan lapis ke-3).

Tenang saja, kandungan Buffered Vitamin C dalam hemaviton C1000 TOTAL CARE lebih tidak asam sehingga nyaman di lambung. Nah, buat kamu yang sedang mengurangi asupan gula dalam tubuh, saat ini telah tersedia hemaviton C1000 TOTAL CARE Less Sugar dengan kandungan gula dan kalori yang lebih rendah, loh.

Yuk, rasakan manfaat vitamin C 1000 mg dengan mengonsumsi hemaviton C1000 TOTAL CARE secara rutin mulai sekarang. Pastikan persediaan hemaviton C1000 TOTAL CARE di rumah tetap aman dengan cara membelinya secara langsung  di Indomaret, Alfamart & Alfamidi, atau dapatkan juga di Tempo Store Offical melalui marketplace kesayanganmu.

Artikel Lainnya: Mengenal Manfaat Madu untuk Kamu yang Rutin Bersepeda