Ingin Awet Muda Kurangi Makanan Ini Saat Menginjak Usia 30

Sunday, 12 February 2017

Suka tidak suka, kenyataannya kondisi tubuh manusia mulai menurun setelah usia 30 tahun. Mulai dari metabolisme tubuh melambat, produksi collagen berkurang, dan masih banyak lagi perubahan kondisi fisik lainnya. Jika ingin awet mudah dan sehat lebih lama, ada baiknya Anda mengurangi konsumsi jenis makanan dan minuman berikut ini.

Biskuit isi krim

Biskuit dengan isi krim gula memberikan kamu asupan kalori kosong dan membuat lemak di bagian pinggang semakin menumpuk. Ketika masih muda, kamu mungkin tidak mementingkan makan sehat karena menurunkan berat badan terdengar seperti perkara mudah. Namun seiring pertambahan usia, menurunkan badan bukanlah hal yang mudah sekalipun kamu sudah rutin berolahraga. Biskuit isi krim adalah salah satu jenis makanan yang membuat berat badan kamu sulit turun.

Roti Putih

Karbohidrat, seperti yang terdapat pada roti putih, akan diolah tubuh Anda menjadi gula hingga akhirnya menjadi glukosa. Glukosa dapat merusak collagen dan protein pencegah kerut lainnya. Apalagi jika Anda mengonsumsi roti, bagel, atau pasta. Hindari jenis-jenis karbohidrat tersebut dan gantilah dengan karbohidrat yang berbahan dasar gandum.

Es Kopi

Pada siang hari, kulitmu akan terpapar stres baik dari sinar UV ataupun polusi udara. Namun pada malam hari, sel-sel kulit akan memperbaiki diri. Sayangnya, jika kamu terlalu banyak mengonsumsi kafein (seperti yang ada dalam es kopi), maka kualitas tidurmu akan terganggu. Secara tidak langsung, proses peremajaan kulit juga tidak optimal.

Yogurt Aneka Rasa

Setelah usia 30, produksi collagen melambat dan elastisitas semakin berkurang. Meskipun tidak mungkin untuk mencegah 100% proses penuaan, namun kamu bisa mempertahankan kemudaanmu lebih lama dengan mengurangi konsumsi gula. Sebab, gula terbukti dapat mempercepat timbulnya kerutan dan kendur. Jangan pikir kamu sudah cukup sehat dengan berhenti makan permen dan cokelat. Ternyata, yogurt yang kamu anggap sebagai makanan sehat juga dapat berkontribusi meningkatkan kadar gula dalam tubuh, JIKA yogurt yang kamu konsumsi adalah yogurt yang diberi perasa. Jika ingin mengonsumsi yogurt, pilihlah yogurt tawar saja.

Cake dan Pastry

Anda bukan lagi anak-anak, jadi berhentilah makan makanan manis seperti cake ataupun pastry. Diet gula bisa mengurangi berbagai masalah kesehatan misalnya resistensi insulin yang merupakan cikal bakal diabetes. Penelitian juga menemukan bahwa orang yang mengonsumsi 17% - 21% gula dalam kalori harian mereka memiliki risiko kematian 38% lebih tinggi dibandingkan orang yang hanya mengonsumsi 8% gula atau kurang.

Yuk, kurangi mengonsumsi makanan manis sebelum terlambat. Jika kamu punya risiko diabetes, tambahkan juga hemaviton GluCare untuk menyeimbangkan kadar gula dalam darah. Mengandung Chromium Nicotinate untuk membantu meningkatkan sensitivitas jaringan tubuh terhadap insulin sehingga gula darah dapat terserah dan diubah menjadi energi. Sementara zinc, vitamin, dan mineral membantu menjaga kesehatan jaringan tubuh sehingga kadar gula darah tetap terjaga. Dilengkapi lutein untuk menjaga kesehatan mata.