Makanan Manis Buatan Lokal yang Wajib Kamu Coba

Friday, 27 October 2017

Makanan manis memang nggak ada matinya. Semakin hari, variasinya semakin banyak. Enak juga untuk dinikmati sebagai dessert, camilan, atau panganan saat acara istimewa, seperti perayaan ulang tahun misalnya. Serunya lagi, saat ini sudah banyak lho anak negeri yang jago mengkreasikan makanan manis jadi super lezat dan gak kalah bersaing dengan buatan brand ternama. Nggak percaya? Coba intip akun Instagram di bawah ini, dijamin bikin kamu ngiler!

@annsbakehouse

Awalnya , Ann’s Bakehouse adalah produsen cake yang menjual produknya melalui pemesanan online. Cake buatannya ada berbagai macam. Salah satu yang menjadi andalan adalah kue Tres Leches, sponge cake sederhana yang disiram dengan tiga jenis susu sehingga menghasilkan tekstur kue yang super lembut. Dilapisi dengan whipped cream di bagian atas dan potongan buah segar, Tres Leches sukses mencuri perhatian karena kelezatannya. Tak banyak pula toko kue yang menawarkan varian ini. Selain itu Ann’s Bakehouse juga masih punya sederet cake menarik lainnya seperti Key Lime Pie, Bailey’s Tart, dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, Ann’s juga menawarkan kreasi roti dan kue lainnya, seperti kue kering, pannacotta, puding, quiche, dan croissant. Semuanya layak banget dicoba dan nggak akan bikin bosan karena Ann’s selalu konsisten dengan citarasa klasiknya. Sekarang kamu juga bisa mengunjungi tokonya di bilangan Sungai Sambas, Jakarta Selatan.

@rasaroemah

Siapa sih yang nggak kenal dengan kue sus? Produk yang ditawarkan oleh Rasa Roemah adalah mini choux atau semacam kue sus mini yang enak banget dan bentuknya juga cantik. Menariknya, jika selama ini isian kue sus (vla) umumnya hanya menawarkan rasa vanila atau cokelat, Rasa Roemah justru berani menawarkan rasa-rasa yang unik seperti earl grey tea dan thai tea.  Saat ini mini choux bomb Rasa Roemah bisa kamu peroleh melalui pemesanan online.

@doughdarlings

Donat adalah makanan klasik yang nggak bisa ditolak. Nggak mau kalah bersaing dengan produsen donat ternama dari luar negeri, anak bangsa kita kemudian meluncurkan toko donat yang diberi nama Dough Darlings. Katanya sih karena dalam setiap gigitan donatnya terbuat dari adonan yang lezat dan pasti disukai orang. Secara tampilan, Dough Darlings nggak kalah classy lho sama donat ternama lainnya. Dough Darlings punya beberapa toko di Bali dan membuka delivery order untuk kamu yang berada di Jakarta.

@goldensugar_id

Merayakan momen spesial dengan memotong kue, memang sudah menjadi tradisi. Baik itu acara ulang tahun, anniversary, pernikahan, atau peresmian, kue yang unik kerap dicari-cari. Jika tadi dibahas mengenai Ann’s Bakehouse yang terkenal karena kreasi kue klasiknya, lain lagi dengan Golden Sugar. Toko kue online ini justru dikenal dengan kreasi decorative cake-nya yang lucu banget. Mulai dari kue dengan hiasan karakter tokoh kartun anak, hingga dekorasi cantik nan elegan untuk orang dewasa atau perusahaan pun juga bisa. Kamu bisa memesan kue tart berukuran besar atau cupcakes. Tinggal beritahu saja tema yang yang kamu inginkan, tim dari Golden Sugar akan mengeksekusinya dengan sangat memuaskan!

Nah, setelah makan makanan manis jangan lupa minum hemaviton GluCare setiap hari. Kandungan Chromium Nicotinate, Zinc, dan Vitamin serta Mineral di dalamnya penting untuk menjaga kadar gula darah kamu. Chromium Nicotinate bisa membantu meningkatkan sensitivitas jaringan tubuh terhadap insulin sehingga jaringan tubuh dapat menyerap gula darah dan mengubahnya menjadi energi sehingga kadar gula dalam darah tetap terjaga. Jadi kamu bisa makan makanan manis favoritmu dan tetap aman dari risiko diabetes.