Contek Tips OOTD ini yuk, Biar Instagram Kamu Makin Hits

Sunday, 25 June 2017

Udah cakep dari ujung kaki sampai kepala, aksesori keren, tapi masih mati gaya di depan kamera? Udah nggak jaman deh guys! Biar hasil foto kamu makin hits, yuk contek tips foto ala #OOTD alias Outfit of The Day yang udah terbukti sering dipakai di dunia fashion. Trik ini juga bisa kamu saksikan sendiri di Instagram, mulai dari akun selebgram dalam negeri, sampai model dan superstar mancanegara :

  • Bermain Perspektif
    Perspektif foto yang nggak flat bakal menggiring pandangan mata menjelajah dengan dinamis. Makanya dengan menggunakan teknik ini foto kamu akan terlihat menarik dan nggak membosankan.

Quick tip : Berpose dengan latar belakang yang membentuk angle menyamping, miring, atau centered sepert bentuk lorong.

  • Manfaatkan cahaya dan arah jatuh bayangan
    Cahaya alami matahari pagi dan sore sekitar jam 4 sampai jam 5 sebelum sunset bisa memberikanmu pencahayaan sempurna lho buat foto-foto OOTD. Lalu selain memperhatikan cahaya, perhatikan juga bayangan yang timbul. Arah jatuh bayangan tertentu bisa kamu manfaatkan untuk membentuk pola geometris yang unik namun tetap soft tanpa mengganggu komposisi warna baju kamu!
    Quick tip : Berpose di dalam ruangan, di sisi jendela dengan kerai yang bisa bisa memberi efek bayangan geometris. Atau coba juga berpose di depan tembok rata yang bisa memantulkan bayangan tubuhmu.
  • Effortless pose
    Kalau difoto kamu otomatis bakal tampil dengan senyum tiga jari? Lupain dulu trik klasik ini kecuali kamu emang lagi foto bareng! Biar OOTD kamu lebih keliatan trendy, cobain postur tubuh natural dan rileks, terkesan seolah nggak nyadar bahkan nggak peduli walau sedang difoto.

Quick tip : Berpose santai membelakangi kamera memamerkan suasana  pemandangan di hadapanmu, atau bisa juga coba pose jalan seperti biasa tanpa melihat langsung ke kamera.

  • Foto di luar ruangan
    Berfoto di luar ruangan adalah hal wajib terutama kalau kamu lagi di tempat yang keren untuk jadi latar belakang OOTD. Ciri-ciri ‘tempat OOTD keren’ ini antara lain, sesuai dengan penampilan kamu dari ujung kaki hingga kepala (misalnya baju kamu serba putih, tempat foto terbaik kamu adalah yang agak colorful  atau menampilkan tekstur seperti jalan raya dengan tekstur aspalnya), atau bisa juga tempat yang simply memiliki perspektif atau detail yang unik, tempat liburan, dan yang pasti tempat apapun yang lagi hits di kalangan anak muda!
    Quick tip :
    Cari spot terkece di luar ruangan dan coba aja berfoto di sana dan buang jauh rasa malu kalau diliat orang!
  • Be Yourself!
    Satu yang harus kamu ingat, kamu harus selalu jadi diri sendiri. Jangan pernah sok meniru orang lain hingga kamu kehilangan jati diri. Paling parahnya ada orang-orang yang tampil terlalu berbeda di Instagram, bahkan sampai nggak dikenali di dunia nyata. Di Instagram kok hidupnya serba mewah, eh tapi aslinya biasa aja bahkan ngutang sana-sini. Nggak banget kan! Biarkan orang mengagumimu karena kamu jadi dirimu sendiri yang otentik.
    Quick tip : Jangan ragu sesekali menunjukkan sisi pribadi kamu walaupun itu berarti kamu tampil tanpa filter, tanpa makeup, atau tanpa aksesori yang kece. Contohnya saat kamu sedang berolahraga atau lagi ngelakuin hobimu di kehidupan sehari-hari.