Manfaat Makan Jeruk untuk Kesehatan

Sunday, 30 September 2018

Jeruk adalah salah satu buah favorit yang cukup mudah di dapat. Rasanya pun segar sehingga dapat diolah menjadi minuman, campuran salad, cake, ataupun dikonsumsi langsung. Mengonsumsi jeruk setiap hari ternyata juga bisa memberi banyak manfaat kesehatan. Simak manfaat makan jeruk di bawah ini supaya kamu tak ragu lagi mengonsumsinya.

  1. Meningkatkan imunitas tubuh
    Mencukupi kebutuhan vitamin C (salah satunya dari jeruk)  dapat meningkatkan daya tahan tubuh kamu dari berbagai penyakit.
  2. Bagus untuk kesehatan kulit
    Semakin bertambahnya usia, tubuh kamu akan semakin sulit menghadapi ‘jahatnya’ radikal bebas. Oleh karena itu kamu perlu melindungi diri dengan asupan yang dapat berperan sebagai antioksidan dan vitamin C. Keduanya terkandung dalam jeruk sehingga dapat mencegah penuaan yang diakibatkan oleh radikal bebas terjadi lebih cepat. Hasilnya, kamu akan lebih sehat dan juga punya kulit glowing.
  3. Baik untuk mata
    Salah satu bagian tubuh yang sering mengalami kerusakan seiring bertambahanya usia adalah mata. Itu sebabnya kamu membutuhkan vitamin A, C, dan juga potasium untuk menjaga kesehatan mata. Kabar baiknya, semua vitamin tersebut terkandung dalam jeruk!
  4. Pencernaan lebih sehat
    Jeruk adalah sumber asupan serat yang baik untuk kesehatan pencernaan kamu. Sebab, jeruk kaya akan serat sehingga bisa mencegah berbagai masalah pencernaan seperti radang luka pada pencernaan
  5. Mencegah kerontokan rambut
    Vitamin C tinggi yang terdapat pada jeruk dapat membantu mengoptimalkan produksi dan kerja collagen dalam tubuh. Salah satu manfaatnya adalah kulit akan lebih sehat, termasuk juga kulit kepala kamu sehingga tidak mudah mengalami kerontokan rambut, bahkan saat usiamu bertambah.

Dapatkan berbagai macam manfaat vitamin C yang terkandung dalam buah jeruk dengan cara yang praktis. Cukup minum hemaviton C1000 yang mengandung Vitamin C 1000 mg. Membantu memelihara daya tahan tubuh dari serangan kuman dan virus serta radikal bebas sehingga tidak mudah jatuh sakit. Juga dilengkapi dengan vitamin dan mineral penting untuk membantu metabolisme tubuh agar tetap fit. Tersedia dalam kemasan botol ready to drink rasa orange dan lemon. Ayo, hidup lebih sehat dengan hemaviton C1000!