5 Jenis Olahraga yang Baik untuk Kesehatan Jantung. Mana Favoritmu

Saturday, 26 October 2019

Memelihara kesehatan jantung adalah kewajiban setiap orang, mulai dari anak muda hingga orang dewasa, karena hal inilah yang merupakan salah satu kunci kebahagiaan dalam hidup. Pasalnya, banyak sekali manfaat yang bisa kita peroleh berkat jantung yang sehat, diantaranya mampu membantu mencegah kanker, membantu penurunan berat badan, dan meningkatkan fungsi otak sehingga sangat berpengaruh saat melakukan aktivitas sehari-hari.

Hal utama yang harus dilakukan untuk bisa menjaga jantung agar tetap bisa menjalankan fungsinya secara maksimal adalah dengan mengaplikasikan gaya hidup sehat, salah satunya adalah olahraga secara rutin. Oleh karena itu, simak beberapa rekomendasi jenis olahraga yang baik untuk kesehatan jantung berikut ini.

High Intensity Interval Training

Seiring dengan perkembangan zaman, saat ini kamu juga bisa dengan mudah menemukan berbagai metode olahraga baru yang bisa digunakan untuk membantu menjaga kesehatan jantung. Seperti olahraga High Intensity Interval Training (HIIT), misalnya. Di dalam latihan ini kamu akan mempraktikkan banyak gerakan yang sangat baik untuk membakar kalori dan juga melatih kekuatan otot jantung, diantaranya jumping jack, squat, push up, sit up, dan beberapa gerakan lain yang dilakukan secara berulang (repetisi).

Meski biasanya hanya memakan waktu 15 menit saja untuk bisa melakukan semua rangkaian gerakannya, tapi percayalah kalau metode yang satu ini cukup sukses membantumu membakar kalori dalam tubuh.

Berenang

Menurut sebuah artikel dari thehealtsite yang dilansir oleh Suara.com, berenang selama 30 menit secara rutin setiap harinya dipercaya mampu membantu mengurangi risiko penyakit jantung koroner terutama pada kaum wanita. Tak hanya itu, rutinitas ini juga mampu membantu meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh (HDL) dan melatih kekuatan otot jantung, sehingga mampu memompa darah dengan lebih maksimal.

Lari atau jalan cepat

Dilansir dari Tempo.com, aktivitas seperti jalan cepat atau berlari dipercaya mampu membantu organ jantung untuk dapat melakukan fungsinya secara maksimal. Bahkan lebih lanjut sebuah penelitian dari Universitas Hartford menemukan bahwa seseorang yang suka melakukan olahraga lari memiliki risiko terserang penyakit kardiovaskular yang lebih rendah.

Yoga

Cara paling mudah untuk menjaga kesehatan jantung adalah dengan membiarkan tubuh untuk tetap bergerak. Namun tentunya dilakukan dengan hati-hati dan teratur, misalnya gerakan dalam yoga. Dilansir dari sebuah artikel yang diterbitkan oleh CNN Indonesia, beberapa pose dasar dalam yoga mampu menyehatkan jantung dengan caranya masing-masing dan memfokuskan diri pada cara bernafas yang benar sambil menjaga konsentrasi gerakan. Misalnya saja posisi Tadasana atau yang dikenal dengan sebutan pose gunung, yaitu berdiri tegak dengan kedua tangan saling bertemu lurus di atas kepala yang bermanfaat untuk menguatkan kerja jantung dan meningkatkan kelenturan.

Vrikshasana yang posisinya mirip dengan Tadasana, hanya saja salah satu telapak kaki menempel pada paha, sehingga tubuh hanya ditopang satu kaki saja. Ada juga pose Setu Bandhasana atau pose jembatan yang bisa membantu untuk pernafasan yang lebih dalam, membuka dan memperbaiki aliran darah dari area jantung, serta membuat tekanan darah kembali normal. Masih ada banyak gerakan lainnya yang bisa kamu ikuti untuk membantu kesehatan jantung, namun jangan lupa lakukan dengan pengawasan sang ahli, ya.

Bersepeda

Kalau kamu perhatikan dengan baik, saat ini olahraga bersepeda kembali menjadi tren di kalangan masyarakat. Tak hanya menyenangkan, ternyata jenis olahraga yang satu ini juga sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung, lho. Kamu bisa melakukannya setiap pagi ataupun sore hari, terutama saat akhir pekan dengan berkeliling kompleks atau gelanggang olahraga. Pastikan juga untuk memakai alat pengaman seperti helm, sepatu, knee pad, dan juga pakaian yang nyaman, ya!

Mengaplikasikan pola hidup sehat dengan melakukan beberapa olahraga di atas tentunya harus diimbangi dengan mengonsumsi makanan sehat dan juga suplemen tambahan seperti hemaviton Cardio dengan kandungan Phytosterol 500 mg yang mampu memblok kolesterol pada makanan sebelum masuk ke dalam darah. Lebih menguntungkannya lagi, hemaviton Cardio juga dilengkapi dengan vitamin serta mineral antioksidan penting yang bisa menghambat penumpukkan kolesterol di dinding pembuluh darah, sehingga mampu membantu menurunkan kolesterol dalam darah yang bisa memberikan efek buruk pada tubuh.

Yuk, jadikan hidup menjadi lebih berkualitas dengan jantung yang lebih sehat bersama hemaviton Cardio!