Tips Sederhana Agar Penampilan Tetap Awet Muda, Sehat dan Cantik Setiap Saat

Monday, 01 July 2019

Selalu terlihat awet muda, sehat dan cantik meski sudah berada di usia matang memang menjadi impian setiap wanita. Pasalnya, hal inilah yang bisa membuat mereka tampil dan beraktivitas dengan lebih percaya diri, terutama saat harus bertemu dengan banyak orang setiap harinya. Tenang, bukan hal yang sulit kok untuk mewujudkannya. Yuk, simak beberapa tips sederhana agar penampilan tetap awet muda setiap saat.

Pilih Pakaian yang Nyaman dan Menarik

Good clothes always bring such a good mood. Yup, benar sekali dan mungkin kamu juga setuju kalau apa yang kita pakai bisa memengaruhi mood sepanjang hari. Tak perlu harus selalu pakaian mahal dan bermerek, selama kamu merasa nyaman dengan apa yang kamu pakai, pasti rasa percaya diri itu juga akan muncul dengan sendirinya, bahkan saat kamu memakai pakaian yang dibeli dari thrift store atau diambil dari lemari pakaian orang tua di rumah. Hal yang paling penting adalah menjadi diri sendiri dengan memilih pakaian yang sesuai dengan karaktermu. Selama bisa mix and match dengan baik, apapun yang kamu pakai pasti akan terlihat bagus dan menarik.

Selalu Menggunakan Sunscreen dan Pelembap

Alih-alih berusaha keras untuk mendapatkan kulit putih, masih ada hal yang lebih penting lainnya yang harus kamu lakukan, yaitu merawat kulit agar tetap sehat dan cantik sebagai salah satu syarat untuk terlihat awet muda. Ditambah lagi dengan kenyataan bahwa kulit merupakan salah satu investasi terbesar dari tubuh kamu. Salah satu cara mudahnya adalah dengan menggunakan sunscreen (untuk kulit wajah dan anggota badan lainnya) setiap hari sebelum beraktivitas, terutama saat berada di luar ruangan di mana kamu akan terpapar sinar matahari dan polusi secara langsung. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, pakai juga pelembap untuk muka dan badan agar kulit tetap terhidrasi dan terlihat cerah sepanjang hari.

Make up Sederhana

Beberapa wanita mungkin akan merasa lebih percaya diri saat memulaskan make up sebelum beraktivitas dan ini adalah hal yang wajar, terutama untuk mereka yang harus bertemu dengan banyak orang setiap harinya untuk meeting dan acara kantor. Tipsnya adalah pastikan bahwa make up yang kamu pakai sesuai dengan suasana dan pakaian yang dikenakan, ya.

Perbanyak Senyum

Kalau banyak orang bilang bahwa senyum bisa membuat kita terlihat awet muda, maka hal ini memang benar adanya. Pasalnya, menurut para ahli senyum merupakan metode face lift alami yang bisa membantu mengencangkan otot wajah yang apabila dilakukan secara berulang bisa membuat seseorang tampak awet muda.

Olahraga

Cara agar tetap awet muda, sehat dan cantik selanjutnya adalah dengan olahraga, salah satunya adalah latihan interval yang merupakan gabungan latihan fisik yang intens dengan gerakan latihan fisik sedang hingga ringan atau yang dikenal dengan sebutan High Intense Interval Training (HIIT). Tak memerlukan waktu yang lama, biasanya olahraga jenis ini hanya berlangsung selama 15 menit namun terbukti mampu membakar kalori dan mengencangkan otot tubuh, sehingga kamu bisa sehat dan terlihat awet muda setiap saat.

Perhatikan Asupan Makanan

Faktor utama yang membuat seseorang tampak awet muda adalah produksi kolagen di dalam tubuh yang masih cukup baik. Namun, sayangnya produksi kolagen ini akan semakin menurun seiring dengan bertambahnya usia, sehingga perlu usaha lain untuk mencukupi kebutuhan kolagen dalam tubuh, salah satunya melalui asupan makanan sehari-hari. Beberapa makanan yang merupakan sumber kolagen diantaranya sayuran hijau seperti brokoli dan bayam yang mengandung vitamin A dan C sebagai nutrisi untuk meningkatkan produksi kolagen, ikan salmon, alpukat, jeruk, kacang-kacangan, dan masih banyak lagi lainnya.

Minum Vitamin dan Suplemen Tambahan

Terkadang padatnya aktivitas dan banyaknya pekerjaan di kantor membuat kita lupa untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang akan mendukung produksi kolagen dalam tubuh. Namun tenang, kamu bisa mengatasinya dengan cara minum vitamin dan suplemen tambahan seperti hemaviton c 1000 +Collagen dengan kandungan Vitamin C 1000 mg dan Collagen 1000 mg yang tak hanya mampu membantu menjaga daya tahan tubuh, tetapi juga membuat kulit tetap sehat dan cantik. Dengan buffered vitamin C yang nyaman dilambung, ditambah lagi Collagen 1000 mg berasal dari Fish Collagen, sehingga aman dan halal untuk dikonsumsi.

Yuk, penuhi kebutuhan nutrisi untuk membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh dengan minum hemaviton c 1000 +Collagen. Hadir dalam kemasan botol Ready to Drink rasa orange dengan STEVIA, pemanis dari bahan alami. hemaviton c 1000 +Collagen siap membuatmu terlihat awet muda, sehat, cantik, dan lebih percaya diri setiap saat.