Tips Lebih Asyik dengan Android

Friday, 26 June 2015

Tangan kamu nyaris tidak pernah lepas dari gadget? Smartphone sekarang sudah tidak bisa dilepaskan dari keseharian. Tapi jangan sampai ponselmu lebih pintar dari pemiliknya. Manfaatkan smartphone tidak hanya untuk kesenangan tetapi juga untuk memaksimalkan kualitas hidup kamu. Trik berikut bisa membuat androidmu lebih asyik digunakan.

Battery life
Paling bete kalau lagi butuh ponsel, eeeh lowbat. Meski sudah bekal power bank ada baiknya tetap menghemat penggunaan baterai dengan selalu meng-update aplikasi yang kamu unduh. Seringkali aplikasi di-update dengan maksud meminimalkan penggunaan daya baterai. Pangkas aplikasi yang berjalan tanpa disadari. Klik setting > apps > swipe ke kiri dan aplikasi yang sedang berjalan akan muncul. Aplikasi yang tidak digunakan klik dan matikan. Bluetooth, GPS, wifi juga matikan saja kalau tidak digunakan karena menghabiskan baterai.

Boost your smartphone
Sama seperti laptop, akses ke berbagai aplikasi akan melambat jika memori RAM terlalu penuh. Bersihkan file di smartphone secara berkala. Matikan aplikasi aktif yang tidak terpakai lewat task manager. Unduh cleaner apps untuk memudahkanmu bersih-bersih.

Mengetik lebih akurat
Sering berkomunikasi dengan orang asing? Untuk penulisan yang lebih akurat tekan huruf di keyboard lebih lama untuk memunculkan special karakter di huruf yang dimaksud yang biasa digunakan dalam bahasa Prancis, Jerman atau bahasa asing lainnya. Keyboard setting > input languages > pilih bahasa apa yang ingin kamu aktifkan.

Halau iklan pop up
Terganggu iklan yang muncul saat sedang asyik dengan games? Aktifkan airplane mode. Iklan pun akan stop muncul.

Penyelamat Saat Darurat
Kita tak pernah tahu kapan hal tak diinginkan terjadi. Taruh nomor telepon penting yang bisa dihubungi di lock screen. Kalau-kalau kamu mengalami kecelakaan orang yang menolongmu tahu kemana harus menghubungi. Kamu juga bisa menuliskan informasi seperti alamat email atau nomor telepon alternatif untuk berjaga-jaga kalau ponselmu tertinggal dan seseorang yang menemukannya berniat baik. Setting > security > screen security > owner info.

Kuota cepat habis?
Set reminder untuk mengingatkan seberapa banyak data yang telah dipakai baik lewat wifi atau mobile. Atur mobile data limit di settings > data usage.

Aplikasi untuk lifestyle
Unduh aplikasi untuk mempermudah aktivitas dan memperbaiki kualitas hidup kamu. Office apps untuk bantu pekerjaanmu (Polaris Office, WPS Mobile Office, Office To Go, dan sebagainya). Diet & Nutrition apps untuk bantu kamu hidup lebih sehat (MyFitnessPal, FatSecret, LoseIt, dan sebagainya)

Jadikan smartphone benar-benar membuat hidup lebih smart ya!