Survival Guide Untuk Pendatang Baru di Jakarta

Tuesday, 03 March 2015

Jakarta adalah kota dengan penuh daya tarik bagi banyak orang untuk mengadu nasib. Setiap pendatang selalu memiliki mimpi untuk pulang membawa kesuksesan. Tidak heran, ratusan hingga ribuan pendatang tiba setiap harinya. Banyaknya industri yang ada di ibu kota memberikan kesempatan kerja yang menggiurkan bagi setiap orang.

But, did you know? Jakarta adalah kota yang keras. Untuk bisa survive di kota ini kamu harus bisa menyesuaikan diri dengan baik. If you don't, maka impian tentang Jakarta hanya akan menjadi angan. Jakarta adalah kota bagi orang yang memiliki kemauan keras, jika kamu salah satunya maka tips berikut akan sangat membantumu bisa survive. Selamat menyimak, para pendatang!

Pintar memperhitungkan waktu tempuh
Macet adalah hal yang akan kamu temukan di kota ini setiap harinya. Pada jarak tempuh yang sangat dekat sekalipun, kamu nggak akan bisa memprediksi kapan akan sampai. Oleh karena itu, paling tidak berangkatlah 2 jam lebih awal jika tidak ingin terlambat. Bukan hanya sebuah kutipan, tapi waktu benar-benar uang jika kamu tinggal di Jakarta.

Transportasi di Jakarta
Yup, masih berhubungan dengan macet. Tidak banyak transportasi di Jakarta yang bisa kamu andalkan. Jika masih bingung dengan rute busway yang harus ditempuh, taksi adalah sarana transportasi yang mudah didapatkan. Sering melihat berita yang kurang nyaman tentang taksi? Manfaatkan media sosial yang kamu punya untuk posting nomer lambung, nama taksi dan identitas supir. It will help you, much!

Gaya bahasa
Saat mendengarkan gaya bahaya orang betawi untuk pertama kalinya, kamu pasti dibuat pusing dengan intonasinya yang serba cepat. Belum lagi, jika kamu berasal dari Pulau Jawa yang dalam komunikasi sehari-hari menggunakan bahasa yang lembut, jangan sampai kaget dengan bahasa yang digunakan di Jakarta. Kamu harus menyesuaikan diri dengan cepat. Berbicaralah dengan bahasa dan intonasi yang juga lugas dan tegas.

Gaya hidup
Jangan dulu terbawa arus gaya hidup yang ada di Jakarta. Keep working hard! Jangan tergoda oleh gemerlap yang ditawarkan oleh ibu kota. Pintarlah dalam berhemat dan mengatur keuangan dengan baik. Keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan mudah di kota ini adalah adanya berbagai diskon dan promo setiap harinya. Jadi, kamu bisa lebih berhemat.

Jaga hubungan dengan teman dan keluarga
Agar kamu nggak stres, harus selalu keep in touch dengan teman dan keluarga di rumah. Jakarta bisa mengubahmu menjadi orang yang totally different! So, jangan sampai kehilangan jati dirimu ya. Keep humble!

Itu dia survival guide buat kamu yang ingin meraih sukses di Jakarta. Lihat kan, betapa sulitnya hidup di Jakarta? Tapi, jika kamu bisa stay focused pada tujuanmu, Jakarta akan menjadi tempat yang sempurna untuk meraih impian. Keep fighting! (kln/ay)