Hindari Hal Ini Saat Lembur!

Wednesday, 10 February 2016

Saat pekerjaan menumpuk, lembur pun tak terhindarkan. Nah ada lho kebiasaan-kebiasaan saat bekerja lembur yang malah bikin pekerjaanmu tak kunjung selesai dan waktu pulang kamu pun semakin larut. Apa sajakah itu?

Kebanyakan orang mudah terpecah konsentrasinya dan sulit untuk fokus saat bekerja. Yuk perbaiki konsentrasi kamu sekarang dengan hindari hal-hal berikut.

Lupa minum
Dalam The Journal of Nutrition, sebuah studi di tahun 2012 menunjukkan dehidrasi meski ringan, dapat membuat seseorang sulit berkonsentrasi. Ada kalanya padatnya pekerjaan membuatmu sulit beranjak untuk mengisi ulang gelasmu. Sediakan botol minum besar di meja kamu untuk membantumu tidak kekurangan cairan selama bekerja.

Multitasking
Multitasking bikin konsentrasimu terpecah apalagi kalau bekerja sambil chatting dan berkomentar di media sosial. Saat lembur matikan dulu semua media sosial kamu dan selesaikan tugasmu satu per satu.

Salah memilih tempat
Enaknya bekerja lembur memang dilakukan bersama-sama dengan rekan sekerja. Tapi suasana yang bising bisa mengganggu konsentrasimu. Kalau bekerja dengan laptop, pilih sudut yang lumayan sepi di kantormu. Jika tidak bisa pindah meja, kamu bisa menyingkirkan kebisingan dengan musik yang tenang di headphone-mu. Tapi jangan keasyikan memilih lagu lalu lupa memulai pekerjaan ya.

Mengabaikan multivitamin
Saat harus bekerja lembur, kondisi fisik dan konsentrasi seringkali menurun, untuk membantu meningkatkan stamina dan konsentrasi selama kamu bekerja lembur, jangan lupa konsumsi hemaviton Stamina Plus. Suplemen makanan yang mengandung Ginseng dan Multivitamin, yang dapat mengembalikan stamina tubuh. Selain itu, kandungan L-Glutamic Acid di dalamnya juga dapat membantu rangsangan antara sel saraf sehingga meningkatkan daya tangkap dan konsentrasi.

Foto: Shutterstock