Butuh Uang? Coba Peluang Bisnis 5 Minuman Kekinian Berikut Ini

Friday, 28 September 2018

Saat ini bukan satu hal yang sulit bagi seseorang untuk memulai bisnisnya sendiri tanpa memerlukan modal yang terlalu besar. Dari sekian banyak jenisnya, bisnis kuliner memang selalu diminati dan menjadi primadona di semua kalangan, karena dianggap sebagai bisnis yang tidak akan mati dimakan waktu. Bermodalkan niat dan usaha yang kuat dalam memanfaatkan tren yang ada di kalangan masyarakat, seseorang bisa saja berhasil menjalankan bisnisnya, bahkan hingga membuka cabang bisnisnya sendiri. Nah, jika kamu adalah salah satu orang yang tertarik untuk mencoba peruntungan dalam dunia bisnis kuliner, mungkin beberapa peluang bisnis minuman kekinian berikut ini bisa menjadi solusinya.

- Mango smoothie
Kamu pasti masih ingat kalau beberapa waktu lalu masyarakat dihebohkan dengan kemunculan jus mangga kekinian yang dijual di salah satu mall dan untuk mendapatkannya pun orang-orang harus antre hingga berjam-jam. Meski sangat terkenal, namun banyak orang menganggap bahwa rasa dari minuman ini sangat biasa saja. Nah, dari sini kamu juga bisa memulai bisnis serupa namun dengan rasa yang lebih segar dan dengan memberikan inovasi terbaru yang menjadikan minuman kamu berbeda dan unik, sehingga banyak orang akan tertarik.

- Milk tea
Selain jus mangga, saat ini banyak juga bisnis milk tea lengkap dengan topping bubble dan egg pudding yang muncul di masyarakat. Sebagai seorang yang sadar akan tren, kamu bisa menjadikan hal ini sebagai peluang bisnis untuk mendapatkan uang. 

- Thai tea
Tidak hanya milk tea, kamu juga bisa mencoba peluang bisnis thai tea. Sebagai permulaan, kamu bisa menawarkannya kepada teman atau menjualnya melalui media sosial. Dengan begini, modal yang kamu keluarkan juga tidak terlalu banyak. 

- Milkshake
Bisnis minuman kekinian selanjutnya yang bisa kamu coba adalah milkshake berbahan dasar susu murni. Agar lebih menarik, berikan beberapa pilihan rasa untuk milkshakenya, mulai dari original, strawberry, green tea, cokelat, vanilla, melon, dan rasa lainnya. Selain itu, kamu juga bisa mengemasnya dalam bungkus yang menarik, misal dalam bungkus yang menyerupai kantong infus, dot bayi, atau botol dengan bentuk yang unik.  

- Es kopi
Di antara beberapa minuman kekinian lainnya, bisa dikatakan bahwa bisnis minuman es kopi memiliki peluang yang paling besar. Hal ini karena kopi sudah menjadi kebutuhan bagi banyak orang, sehingga keberadaannya akan selalu dicari dan tidak akan termakan waktu. Hanya saja, perlu suatu inovasi baru yang menjadikan bisnis kopi kamu berbeda dari kopi lainnya. Semua itu bisa dimulai dari kemasan, pemilihan biji kopi, rasa yang nikmat namun bisa didapatkan dengan harga yang terjangkau, hingga metode peracikan kopi yang pas dan nikmat.

Beberapa peluang bisnis minuman kekinian di atas bisa kamu lakukan saat ini juga tanpa harus mengeluarkan banyak biaya untuk modalnya. Kamu bisa mengajak teman atau anggota keluarga sebagai tenaga bantuan dan memanfaatkan media sosial sebagai alat promosinya. Agar makin semangat, percaya diri, dan selalu segar dalam menemukan inovasi bisnis terbaru, jangan lupa juga untuk rutin mengonsumsi hemaviton Jreng, minuman suplemen bervitamin dalam bentuk serbuk yang menyegarkan dan praktis diminum kapan saja dan dimana saja. Tersedia dalam 3 rasa yang segar dan nikmat yaitu Original Mix Fruit Plus Madu, Anggur dan Anggur Pasak Bumi, hemaviton Jreng siap bantu jaga staminamu selama bekerja!