Tips Menikmati Perjalanan di Musim Mudik

Friday, 10 July 2015

Hari Raya Idul Fitri sudah di depan mata. Rindu akan kampung halaman sudah siap terobati dengan rencana mudik. Tapi jangan lupa, perjalanan saat musim mudik memiliki tantangan tersendiri. Ramainya kendaraan di jalanan melebihi biasa menimbulkan macet luar biasa di sejumlah titik. Daya tahan tubuh dan emosi pun diuji karena masih menjalankan puasa. Agar mudik kamu lancar, sebelum melakukan perjalanan panjang, persiapkan ini ya.

1. Cek Kendaraan
Jika mudik menggunakan kendaraan pribadi, pastikan semua komponen kendaraan dalam kondisi prima. Periksa mesin, ban, tekanan angin, rem, sampai kondisi AC dan fasilitas hiburan seperti tape atau televisi dalam kendaraan. Mengingat perjalanan mudik memakan waktu yang tidak sebentar kenyamanan dalam kendaraan juga penting.

2. Pilih Waktu yang Nyaman
Beberapa orang lebih nyaman menyetir malam hari karena bisa lebih waspada dengan cahaya lampu dari kendaraan yang datang berlawanan arah, sementara beberapa yang lain merasa lebih aman menyetir di siang hari. Pilih waktu yang nyaman untuk kamu agar perjalanan lebih bisa dinikmati.

3. Perbekalan yang Cukup
Pastikan kebutuhan makanan tersedia. Kita tak pernah tahu bakal terjebak macet di mana. Kalau perut terasa keroncongan tidak bisa ditunda atau waktu berbuka tiba di tengah perjalanan, kamu tetap bisa mengisi perut meski tidak ada warung atau restoran yang terlihat. Pastikan bekal makananmu sehat. Buah-buahan, roti gandum, atau camilan sehat lainnya. Jangan lupa bekal termos portable agar dapat membawa air panas untuk berbagai keperluan menyeduh makanan atau minuman.

4. Tetap Tenang
Macet total, kendaraan saling menyerobot, klakson bersahut-sahutan? Jangan panik apalagi ikut terbawa emosi. Tetap tenang adalah kunci agar kamu tidak stres di perjalanan. Lebih baik setel musik yang menenangkan atau main tebak-tebakan seru saja dengan teman seperjalanan.

5. Jaga Daya Tahan Tubuh
Tubuh yang segar jadi modal melewati tantangan perjalanan selama musim mudik. Jangan lupa asupan multivitamin seperti hemaviton C1000. Rasa lemon, orange, dan pomegranate-nya dapat segarkan tenggorokan. Sinergi Vitamin B3, B6, B12 dan Vitamin E di dalamnya berkolaborasi untuk menjaga kondisi tubuh sehingga tidak mudah jatuh sakit.

6. Banyak Beristirahat
Menyetir jarak jauh dalam jangka waktu lama bisa membuat kaki dan tubuh pegal, serta mata lelah. Jangan memaksakan diri untuk terus berkendara. Rehat sejenak di perjalanan tidak hanya bisa me-recharge energi, tetapi juga bisa mengurangi risiko kecelakaan karena kelelahan. Kamu bisa istirahat di penginapan, restoran terdekat , atau kamu juga bisa mampir ke berbagai posko mudik yang tersedia, termasuk posko mudik hemaviton C1000 yang terdapat di:

Denpasar:
- Pelabuhan Gilimanuk yang dibuka tanggal 10-16 Juli 2015
- Terminal Ubung yang dibuka tanggal 10-16 Juli 2015
- Pelabuhan Ketapang yang dibuka tanggal 10-16 Juli 2015
Surabaya:
- Terminal Bungurasih yang dibuka tanggal 11-18 Juli 2015
- Pantai Kenjeran yang dibuka tanggal 17-26 Juli 2015
Jakarta:
- Pelabuhan Merak yang dibuka tanggal 12-16 Juli 2015

Selamat menikmati perjalanan ke kampung halaman. Hati-hati dan waspada selalu ya!