Aneka Rujak Nusantara Mana yang Sudah Kamu Coba?

Wednesday, 25 October 2017

Membahas kekayaan kuliner Indonesia memang tak ada habisnya. Termasuk juga rujak, kuliner masyarakat Indonesia yang merupakan cara lezat dalam menikmati buah-buahan. Rujak memang makanan yang lazim ditemui di berbagai tempat. Namun sebenarnya, rujak memiliki beragam jenis lho, bukan hanya rujak buah dengan bumbu pedas atau manis seperti yang selama ini banyak kamu temui. Yuk coba berkenalan dengan aneka rujak nusantara, mana saja yang pernah kamu coba?

Rujak Bebeg

Rujak Bebeg  adalah rujak khas dari Cirebon. Isinya terdiri dari porongan buah mangga, jambu, mentimum, bengkuang, dan nanas. Meskipun komposisinya tak berbeda dengan rujak buah pada umumnya, namun jenis rujak ini disebut dengan istilah bebeg karena seluruh buah-buahan tersebut dibebeg atau ditumbuk bersama dengan bumbunya yang terdiri dari gula merah, terasi, asam jawa, cabai, dan garam. Tingkat kepedasannya bisa kamu sesuaikan dengan selera. Yang pasti rujak bebeg punya rasa yang segar banget!

Rujak Cingur

Tidak hanya bisa dinikmati sebagai camilan, rujak juga bisa dinikmati sebagai menu utama. Nggak percaya? Cobain aja rujak cingur yang kelezatannya tidak terbantahkan. Rujak yang berasal dari Surabaya ini menggunakan cingur atau moncong sapi yang direbus dan diiris. Penyajiannya, tentu saja bersama buah dan sayur seperti layaknya rujak, diantaranya timun, bendoyo (sejenis timun juga), bengkuang, kecambah, kangkung, dan daun alur berserta lontong, tahu dan tempe. Sementara bumbunya terdiri dari kacang yang diulek bersama petis, cabai, dan pisang klutuk sehingga menghasilkan rasa gurih dan bikin nagih.

Rujak Juhi

Rujak juhi adalah rujak khas dari Betawi. Juhi sendiri adalah sejenis cumi-cumi yang ukurannya besar. Disebut dengan rujak juhi karena isinya adalah perpaduan antara juhi panggang dengan saus bumbu kacang. Selain itu disajikan juga bersama potongan kentang yang direbus lalu digoreng, mentimun, dan emping. Sementara campuran bumbu kacangnya adalah sambal cabai encer dan perasan jeruk limo. Hmm, sedap deh! Tak perlu khawatir karena juhi yang diolah dengan benar tidak akan berbau amis.

Rujak Kuah Pindang

Kalau yang satu ini isinya sama saja seperti rujak buah kebanyakan. Perbedaan terletak pada bumbunya yang berupa kuah encer yang terbuat dari ikan, garam, terasi, dan cabai. Kebayang dong rasa gurih dan pedas yang kuat banget? Rujak kuah pindang ternyata berasal dari daerah Bali.

Rujak Petis

Petis adalah saus kental dan gurih yang dihasilkan dari sisa air rebusan ikan atau udang. Namun untuk petis yang berasal dari Madura umumnya berbahan dasar ikan dan memiliki rasa asin. Nah petis ini kemudian dihaluskan bersama air dan cabai agar lebih encer kemudian dijadikan cocolan buah mangga muda atau mentimun. Dijamin enak deh.

Jika kamu tidak tinggal di kota tempat asalnya, mungkin berburu aneka rujak di atas membutuhkan usaha lebih. Sebab, rujak-rujak di atas tidak bisa ditemukan di sembarang tempat. Nah biar staminamu tetap ngejreng saat hunting rujak, coba deh minum segelas hemaviton Jreng. Minuman berenergi berbentuk serbuk yang bisa mengembalikan energimu. Selain komposisi multivitamin, taurine dan ginseng, kini hemaviton Jreng juga dilengkapi dengan madu yang dikenal sebagai sumber energi alami untuk menambah stamina